Bojonegoro-, Nuansa kebersamaan dan spiritualitas Syawal masih terasa hangat di Desa Tumbrasanom, Kecamatan Kedungadem. Dalam rangkaian acara halal bihalal, sedekah bumi, dan ruwatan desa, Wakil Bupati Bojonegoro, Nurul Azizah, meresmikan Masjid Jami’ Syamsul Ibad yang menjadi kebanggaan warga setempat.

 

Acara yang digelar selepas Maghrib di lapangan depan Kantor Pemerintahan Desa Tumbrasanom pada Kamis, 24 April 2025 ini dipadati masyarakat dari berbagai penjuru wilayah. Ribuan warga hadir untuk bersilaturahmi, mendengarkan tausiah dari dai kondang Umi Laila, sekaligus menyambut peresmian masjid baru yang dinanti-nantikan.

 

Kepala Desa Tumbrasanom, Juminto, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kehadiran Wakil Bupati serta antusiasme warga.

 

“Alhamdulillah, pengunjungnya tumpah ruah, melebihi harapan kami. Kami merasa terhormat karena Ibu Wakil Bupati sudi rawuh untuk menyapa warga sekaligus meresmikan Masjid Jami’ Syamsul Ibad," ungkapnya.

 

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Nurul Azizah menyampaikan apresiasi atas semangat warga dalam membangun tempat ibadah yang megah dan representatif.

 

“Ini bukti bahwa ketika segala sesuatu diniatkan karena iman, hasilnya akan luar biasa. Semoga masjid ini menjadi pusat kegiatan keagamaan dan sosial yang memakmurkan masyarakat,” ujar Nurul.

 

Ia juga mengajak masyarakat untuk menjadikan masjid sebagai sarana mempererat ukhuwah dan ladang amal ibadah. Dalam kesempatan itu, Nurul menyampaikan pesan dari Bupati Bojonegoro, bahwa cita-cita bersama warga Bojonegoro adalah menjadi masyarakat yang “bahagia, makmur, dan membanggakan.”

 

Selain itu, ia menekankan tiga fokus utama pembangunan Kabupaten Bojonegoro saat ini, yaitu:

 

1. Pengentasan kemiskinan,

2. Peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM), dan

3. Peningkatan pertumbuhan ekonomi.


By Admin
Dibuat tanggal 25-04-2025
76 Dilihat
Bagaimana Tanggapan Anda?
Sangat Puas
100 %
Puas
0 %
Cukup Puas
0 %
Tidak Puas
0 %